­

Sepucuk Surat Untuk Ayah dan Ibu

Juli 23, 2015

Ayah... Ibu... Maafkan aku
Aku yang selalu membangkang, merepotkan,
meresahkan, terlebih lagi menjengkelkanmu
Ayah... Ibu... Aku tahu
Aku tak banyak berguna bagimu
Justru aku selalu memancing amarahmu
Hingga berkali-kali hatimu berdarah karenaku
Ayah... Ibu... Maafkan aku
Aku yang tak pernah bisa mewujudkan asamu
Asa yang semestinya kini tlah ku persembahkan padamu
Ayah... Ibu... maafkan aku
Aku hanya anak yang tak tahu diri
Yang selalu mengulangi segala kesalahanku
Tapi Ayah...Ibu... Terima kasih banyak ku ucapkan
Atas segala yang engkau berikan, perjuangkan,
Dan korbankan untukku tak henti mengalir tiap waktu
Ayah... Ibu... Aku tahu
Aku tak pernah bisa membahagiakan dan membanggakanmu
Namun bolehkah aku mendekap erat tubuhmu ?
Sebagai penawar rasa sepi dan sakit hatiku ini
Atas ketidakpastian dan fakta pahit yang meracuni jiwaku
Ayah... Ibu... satu hal yang perlu kau tahu
Jika sesungguhnya aku sangat bahagia, beruntung, dan
Bersyukur mempunyai orang tua sepertimu
Namun maafkan aku yang selalu menjengkelkanmu
Karena tanpa maafmu
Tak dapatku arungi hidup ini dengan lega hati
Ayah... Ibu... Perlu kau tahu
Jika di balik segala sikapku itu
Sesungguhnya aku sangat menyayangi dan mencintaimu
Sampai nanti, sampai aku pergi dan kembali lagi padamu
Dalam dunia lain yang jauh lebih kekal dari dunia kini

Februari 2013

You Might Also Like

0 Comments

Popular Posts